Kebumen (11/01/25) _ acara
pameran dan panggelaran seni yang diselenggarakan dalam rangka ujian praktik
Kewirausahaan dan seni budaya siswa kelas XII MAN 2 Kebumen resmi ditutup. Acara
yang dilaksanakan selama tiga hari sejak tanggal 9 Januari sampai dengan 11
Januari 2025 ini ditutup dengan sambutan dari Waka kesiswaan MAN 2 Kebumen dan
penampilan dari siswa kelas XII.
Acara berlangsung dari pukul 07.00 WIB sampai dengan 15.00 WIB di lapangan basket MAN 2 Kebumen. Acara penutupan ini dipandu oleh pembawa acara ternama dari kelas XII. Penampilan pada penutup acara ini sangat luar biasa. Seluruh siswa kelas XII berkumpul dan saling berpegang tahan berdoa untuk kesuksesan mereka. Sebelumnya, mereka telah menampilkan seni tari, solo song, band, dan drama kolosal yang kembali dipertontonkan pada penutup acara.
Penampilan memukau solo song yang
dibawakan oleh Hasan, penampilan mengesankan dari kelas XII Agama, XII IPA 2
dan XII IPS 3 yang memberikan drama kolosal, tarian tradisional, dan musik yang
luar biasa. Tidak hanya itu, hiburan musik dari band IPA 1 juga turut
memeriahkan acara.
Sebelum penutup acara seluruh
siswa kelas XII IPS 5 menjadi salah satu puncak acara dengan pertunjukan yang
menarik dengan tarian yang penuh warna.
Waka kesiswaan Madrasah Aliyah Negeri
(MAN ) 2 Kebumen, Akhmad Maksus , M.Pd., menyampaikan rasa syukur terhadap
keberhasilan acara ini yang telah berlangsung selama tiga hari, ucapan bahagia
terus dipanjatkan oleh kepala Madrasah dengan pujian dan harapan yang besar
terhadap seluruh peserta.
“Alhamdulillah, akhirnya acara
ini dapat diselesaikan dengan baik, ditutup dengan penuh kesuksesan, semoga
kedepannya kalian menjadi manusia yang baik, yang bisa menjunjung perbedaan,
seperti ajaran agama kita dan Rasul, Allah, harapan yang besar saya berikan
kepada seluruh peserta khususnya kelas XII, Semoga kalian dimanapun berada
nantinya akan menjadi manusia yang bermanfaat” tutur Maksus.
Pagelaran kali ini berhasil
memberikan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh peserta dan adik-adik kelas X
dan XI.
Salah satu peserta, Citra Mukti
Laksani, mengungkapkan rasa bahagianya dapat terlibat dalam acara ini, “Penampilan dari teman-teman angkatan pada hari ini sangat keren, mulai dari
drama, tari tradisional, hingga comedy sungguh luar biasa saya sebagai peserta
sangat bahagia, latihan kita perjuangan kita tidak sia-sia” ucapnya.
Acara ini menjadi bukti bahwa seni dan kreativitas adalah bagian penting dari pendidikan yang dapat membentuk karakter dan semangat siswa. Selain itu, siswa juga bisa menumbuhkan rasa kerja sama dan kekompakan antar kawan.
Posting Komentar
Terimakasih berkenan untuk memberikan komentar pada tulisan ini. Mohon hargai sesama dan gunakan bahasa serta penulisan yang baik dan sopan. Beberapa komentar menunggu moderasi terlebih dahulu untuk dapat ditayangkan secara publik. ... salam hormat!